Januari 18, 2017

Everything’s Okay


Everything Okay – Lenka

Hope for a better day
Keep giving me love to find a way
Through this heaviness I feel
I just need someone to say, everything’s okay

 

Januari 18, 2017

Kembali


Kembali menulis, dan keadaan masih belum berubah jauh. 2017, 7 tahun dari awal memulai blog ini. Banyak yang sudah dilalui. Banyak cerita yang harusnya bisa ditulis.
Memulai itu bagian paling sulit. 7 tahun kale diumpamakan balita harusnya sudah bisa jalan. Sudah bisa menulis lebih baik. Maap kalau masih kacau balau. Semoga beberapa minggu kedepan sudah bisa nuls lebih bagus. *Random

Agustus 31, 2013

Nomer telpon xtrans


Kebetulan hari ini saya berencana pergi ke bandara soekarno hatta. Karena bukan keperluan kantor jadi setelah menimbang nimbang saya memutuskan naik travel bandara. Karena di Bintaro saya memilih xtrans sebagai alternatif utama. Biasanya saya langsung beli di tempat, mengingat ini hari sabtu maka saya memutuskan reserfasi by phone dulu. Setelah melihat list daftar telpon di rumah tidak ada pilihan xtrans maka saya menelpon 108 untuk mencari info. Nomer yang didapat adalah nomer kantor xtrans bintaro… dan ternyata reservasi tidak dapat dilakukan ke nomer cabang. Harus melalui call center yaitu 021 3150555. Beberapa hal yang harus diperhatikan ketika memesan tiket:
1. Beri tahu ke operator jam berapa pesawat harus landing… jadi operator akan mengarahkan ke jam dan ketersediaan mobil. Biasanya operator akan menyarankan keberangkatan 2 jam sebelumnya.
2. Beri identitas nama dan nomer telpon yang jelas.
3. Beri tahu jenis dan maskapaib pesawat yang  akan dinaiki.
4.pilih tempat duduk yang nyaman. Semisal di samping sopir atau ditempat manapun yang menurut anda  nyaman.
5. Biaya saat ini sebesar 45.000rupiah.

Demikian saran dan pesan yang daot kami sampaikan. Terimakasih.

Juni 20, 2013

Sahabat


Sahabat itu tidak saling mempertanyakan. Mengalir seperti air. Rasa percaya. Membuka diri, membyka hati. Nyaman ketika berbagi, berbagi dikala senang, berbagi dikala sedih. Kawan, sahabat, apapun namanya hanya judul, hanya istilah kata. Kita tidak saling merubah, kita saling mengisi, menyadarkan tidak membenarkan, melihat ke hati.

Mei 13, 2013

Saya Terjebak Saya Terperangkap


Hidup itu indah. Seindah helaan nafas yang masih kita hirup, tiap saat, berkah yang diberikan oleh Tuhan. Saya selalu merasa Tuhan kurang adil, Tuhan memberikan banyak sisi dalah hidup yang kita jalani. Banyak pilihan yang bisa diambil, semua terpampang nyata sebagai bagian dari buah pikir kita sebelum mengambil keputusan. Kemungkinan-kemungkinan berakhir pada pilihan kita, baik buruk, benar salah, semua sudah diatur. Pernah terfikir dari awal kita sudah salah mengambil langkah? Salah menterjemahkan makna dan sinyal darI Tuhan. Mencoba dan salah itu menjadi satu jalan hidup. Lurus, berliku, memang harus dilalui. Sakit memang, itulah pelajaran, belajar untuk menjadi lebih baik.

Mei 4, 2013

Sukses paham


Sekarang saya paham kenapa orang lebih memilih untuk menghapus account media sosial ketika berada di momen seperti ini. Rasanya itu antara penasaran dan berakhir dengan percikan kemarahan.
Tapi didepan saya sudah bilang dengan statement yang tegas. Saya ikhlas. Dan mungkin ini hanya sebagian proses dari keseluruhan proses yang bakal dilalui. Ini baru awalnya… hati harus dijaga adem… kalau tidak berkenan menghapus account sosial media, harus belajar menahan diri. Jangan mencoba menulis sesuatu yang memprofokasi. Hidup itu indah kawan. Rasa sakit. Perih. Itu bagian dari arti melupakan. Kamu bahagia. Sayapun harus bahagia.

April 5, 2013

Teng Go


Kemarin saya mendapatkan nasihat dari seorang sahabat mengenai habit/ kebiasaan di tempat kerja. Hal ini bermula ketika saya sedikit curhat mengenai beberapa hal yang menurut saya sudah berjalan dengan tidak benar baik dari sisi pribadi saya maupun pandangan saya mengenai rekan kerja (meskipun mungkin masih melibatkan ego pribadi). Saya tahu banyak hal yang bisa terjadi di tempat kerja, salah satu yang saya bahas kemarin adalah mengenai manajemen konflik. Selama ini saya tidak pernah menolak untuk menerima pekerjaan yang diberikan, hal ini saya anggap tanggung jawab lebih yang diberikan atasan maupun rekan kerja, tetapi ini berubah ketika kita mejadi
“tong sampah” atas pekerjaan yang tidak ingin dikerjakan oleh rekan kerja kita. Sahabat saya mengatakan, menolak dan menjadikan konflik pada level tertentu baik untuk suatu situasi kerja. Kita diberikan penghasilan yang didasarkan pada ada tidaknya kita di kantor, menggunakan ukuran absensi, ketika kita bekerja sangat keras, tekun dan cepat, reward yang kita dapat bisa berupa kepercayaan dari atasan, tapi terkadang itupun akan kalah dengan kemampuan bicara atau lobby yang dimiliki orang lain. Pengukuran ini yang sedikit menggelitik pemikiran saya. Penghasilan sama, tanggung jawab berbeda. Kata sahabat saya menjadi cuek itu perlu, penting, memicu perang dalam tanda petik, tapi membuat orang lain tahu bahwa sadar akan apa yang menjadi tanggung jawab pribadi dan bersama itu juga baik. Nasihat yang paling mantab adalah “teng go”. Pulang persis ketika jam 5 (saat jam pulang). Bukan alasan sudah berkeluarga maka kita bisa pulang cepat, alasan bahwa pekerjaan tidak boleh merongrong kehidupan pribadi kita. Kerjaan bisa dicari, hidup itu hanya sekali. Terimakasih.

Maret 27, 2013

Abu-abu


Mengambil keputusan. Meskipun salah, meskipun berat dan berujung penyesalan. Tidak membicarakan tentangmu, apalagi tentang kita. Berucap menjadi pahit, menjadi sepi. Menjadi tidak indah, menjadi buram. Bukan hitam, bukan juga putih. Hanya keabu-abuan, tidak jelas, menerawang, luntur. Memilih ditengah bukan di pinggir, di atas, di bawah, karena tidak ada tempat. Hidup itu bukan tempat, bukan isi atau kosong, hidup itu cuma abu-abu bagiku

Maret 26, 2013

Busuk


Akhir-akhir ini saya sering menggunakan istilah busuk dalam berkomunikasi. Cenderung tidak sopan, tapi masih saja saya lakukan tanpa sadar maupun dengan kesadaran tinggi. Kebiasaan buruk yang saya lakukan berulang jadi “biasa”. Salah tapi menjadi tidak salah tapi seharusnya salah. Membusuk… semoga tetap menjadi baik.

Februari 17, 2013

Cinta itu simple


Cinta itu simpel. Yang merasakan cuma aku dan kamu. Yang tahu cuma aku dan kamu. Cinta itu tidak butuh kata… cuma butuh rasa.